Skip to main content

6 Cara Jitu Menarik Pembeli eCommerce dengan Mudah

Yuk Jualan Online

Era digital menjadikan para pelaku bisnis offline kini mulai banyak memperluas target pasarnya melalui sistem bisnis online agar produk yang mereka tawarkan dapat dikenali lebih luas dengan memanfaatkan berbagai platform eCommerce.

eCommerce merupakan salah satu bisnis melalui situs jual beli secara online. Di Indonesia sendiri sudah banyak sekali berbagai jenis eCommerce dengan berbagai fasilitas dengan kelebihannya masing-masing.

Cara Jitu Menarik Pembeli eCommerce dengan Mudah

Agar berjualan online dapat menghasilkan lebih banyak keuntungan, tentunya dibutuhkan strategi yang jitu bagaimana cara menarik pembeli eCommerce dengan mudah.

Hal ini menjadi salah satu tantangan tersendiri bagi para pelaku bisnis online untuk menentukan strategi yang tepat dalam membangun loyalitas dan kepercayaan dari setiap pelanggan.

Untuk itu, jika kamu tertarik untuk terjun ke bisnis eCommerce, yuk jualan online dengan menerapkan beberapa strategi menarik pembeli eCommerce yang bisa kamu coba berikut ini:

1. Tentukan Produk yang Sedang Ngetren

Sebelum kamu memutuskan untuk terjun ke dunia bisnis eCommerce, maka sebaiknya kamu perlu mencari informasi sebanyak-banyaknya mengenai produk yang sedang ngetren saat itu.

Untuk hal ini, media sosial menjadi tempat yang tepat untuk melakukan research produk yang sedang ngetren.

Jika kamu telah menentukan produk yang tepat dan itu memang sesuai dengan passion kamu, maka yuk jualan online dengan konsisten untuk bisa terus berjualan produk tersebut.

Misalnya kamu memiliki ketertarikan pada dunia teknologi, maka kamu bisa memutuskan untuk berjualan gadget, aksesoris gadget dan lain sebagainya.

Dan selain itu, cobalah untuk berjualan produk yang memang banyak diminati, namun masih sulit dicari. Dengan begitu produk kamu akan semakin laku dipasaran.

2. Kenali Target Market

Setelah kamu menentukan produk yang ingin kamu jual, yang harus kamu lakukan selanjutnya adalah mencari tahu target market dan mengenali mereka dengan baik.

Seperti misalnya, jika kamu menjual gadget dan berbagai macam aksesorisnya, maka target pasar kamu adalah anak muda hingga para tech enthusiast.

Selain itu, kamu juga perlu melakukan filtrasi berdasarkan demografi, usia, perilaku hingga status ekonomi sehingga akan menjangkau orang-orang yang memang memiliki potensi untuk menjadi konsumen produk kamu.

3. Tentukan Harga yang Tepat

Dalam menjalankan bisnis, sudah pasti para penjual ingin mendapatkan keuntungan yang besar meskipun hanya dengan modal yang kecil.

Namun demikian, untuk hal tersebut tentu bukanlah perkara yang mudah. Sebab, kamu juga harus memikirkan strategi yang tepat untuk mendapatkan keuntungan besar sesuai yang kamu inginkan.

Ini bisa kamu lakukan dengan cara mematok harga rendah untuk produk tertentu dengan tujuan mendorong pelanggan untuk membelinya dalam jumlah yang lebih banyak.

4. Pasang Foto Produk yang Menarik

Setiap calon pembeli di eCommerce pastinya akan tertarik dengan foto produk yang menarik. Oleh karena itu, sebisa mungkin untuk membuat foto produk yang jelas, tidak nge-blur dan tentunya menarik perhatian.

Membuat foto yang menarik tidak harus memiliki peralatan fotografi yang mahal. Kamu bisa memanfaatkan kamera smartphone dan meletakkan produk dengan background foto putih itu sudah cukup menghasilkan foto produk yang menarik.

5. Buat Judul dan Deskripsi Produk yang Menarik

Selain foto produk, judul dan deskripsi produk juga menjadi salah satu pertimbangan calon pembeli melirik produkmu.

Jadi, buatlah judul produk yang lengkap dan semenarik mungkin, serta deskripsi produk yang detail dan mudah dipahami agar calon pembeli mendapat gambaran produk kamu dengan yakin.

6. Berikan Pelayanan Terbaik

Dalam setiap bisnis, memberikan pelayanan yang baik adalah salah satu cara agar pelanggan tetap nyaman dengan toko kita, tidak terkecuali dengan bisnis di eCommerce.

Jadi, sebisa mungkin untuk memberikan pelayanan yang tanggap dan cepat agar pembeli senang dengan pelayanan toko online kamu.

Itulah beberapa strategi ampuh dalam menjalankan bisnis eCommerce. Sebagai tambahan informasi, kamu bisa membaca artikel tentang Cara Menarik Pembeli eCommerce dengan Mudah.

Mulai Bisnis eCommerce Kamu

Cara Menarik Pembeli eCommerce dengan Mudah

Setelah kita membahas strategi menarik lebih banyak pelanggan dalam bisnis eCommerce, kini saatnya kamu memulai membuka toko online kamu.

Di Indonesia sendiri, ada banyak sekali platform eCommerce yang bisa kamu pilih, salah satunya yaitu Lazada.

Yap, Lazada merupakan salah satu eCommerce digital terbesar Indonesia yang kemudian di akuisisi oleh perusahaan teknologi asal China, Alibaba. Kecanggihan teknologi yang dimiliki oleh Alibaba juga digunakan di Lazada membuat platform eCommerce satu ini semakin diminati oleh para pelaku bisnis online untuk jualan di Lazada karena memiliki segudang fitur sehingga memiliki banyak kesempatan untuk mempromosikan produk mereka.

jualan di Lazada

Selain itu, ada berbagai kemudahan yang ditawarkan oleh Lazada, seperti diantaranya:

  • Proses pendaftarannya mudah dan gratis.
  • Tanpa komisi, tanpa penalti dan tanpa ongkir sehingga keuntungan kita bisa maksimal.
  • Menyediakan dukungan khusus untuk seller baru.
  • Memiliki Lazada University, yaitu sebuah kelas online dan offline yang berisi berbagai informasi mendasar, mulai dari cara berjualan online hingga modul panduan canggih untuk meningkatkan kinerja penjualan toko online kamu di Lazada.
  • Dan masih banyak lagi keuntungan lainnya yang akan kamu dapatkan jika jualan di Lazada.

Cara Jualan di Lazada

Nah sudah tahu kan berbagai kemudahan dan keuntungan jualan di Lazada, selanjutnya yuk jualan online di Lazada dengan mendaftarkan toko online kamu terlebih dahulu, berikut ini caranya:

  1. Pertama, silakan buka situs lazada.co.id.
  2. Lalu klik “Menjadi Seller” pada menu di homepage.
  3. Langkah berikutnya dengan mengklik tombol “Daftar Menjadi Penjual Sekarang”.
  4. Kemudian silakan isi data dengan benar dan siapkan berbagai dokumen yang diperlukan, seperti KTP, data buku tabungan dan lain-lain sesuai dengan jenis penjual yang kamu pilih. (marketplace perorangan, marketplace perusahaan, distributor resmi atau pemilik brand/distributor tunggal).
    jualan di Lazada
  5. Jika sudah, maka selanjutnya adalah verifikasi dengan melalui 2 langkah, diantaranya bisa melalui SMS ataupun email.
  6. Selanjutnya pastikan untuk terlebih dahulu membaca dan memahami “Perjanjian Marketplace Lazada Syarat & Ketentuan”.
  7. Terakhir, klik daftar.

Kesimpulan

Nah itulah tips cara menarik pembeli eCommerce dengan mudah dan bagaimana cara jualan di Lazada.

Merintis toko online tentunya dibutuhkan strategi yang matang dan konsistensi dalam menjalankannya agar sukses menjaring banyak pelanggan. Sebab saat ini persaingan toko online yang semakin marak menjadikan para pelaku bisnis online untuk lebih memutar otak agar bisnis eCommerce mereka tetap berjalan.

Namun disisi lain, tren usaha toko online ini menjadi langkah yang tepat dalam mengikuti perkembangan teknologi dan dapat menjangkau pelanggan lebih luas dengan lebih efisien. Jadi tunggu apa lagi, yuk jualan online !

Indra DP
Indra DP

Tech Enthusiast. Suka berbagi pengalaman dan informasi seputar dunia teknologi.