Skip to main content

Keren! OnePlus Concept One Punya Kamera yang Bisa Menghilang


OnePlus Concept One

Di ajang tahunan Consumer Electronics Show (CES) 2020 yang digelar di Las Vegas, AS, pekan ini, pabrikan smartphone OnePlus pamerkan konsep smartphone besutannya yang diberi nama OnePlus Concept One.

Adapun fitur yang paling menarik dari smartphone konsep OnePlus ini adalah memiliki kamera belakang yang bisa menghilang di balik kaca pelindungnya, dan hanya akan terlihat saat pengguna mengakses fitur kamera. Hmm,, masih penasaran? Silakan tonton langsung  video teaser dari OnePlus Concept One berikut ini:


Sebagai informasi, untuk menciptakan fitur "kamera menghilang" tersebut, OnePlus menggunakan teknologi panel kaca yang disebut dengan "electrochromic glass" untuk menutupi modul lensa kamera belakang.

Dengan teknologi tersebut, panel kaca elektrokromik akan berubah dari warna yang buram menjadi transparan ketika dialiri listrik, sehingga akan memunculkan lensa kamera yang ada di dalamnya. Untuk beralih dari warna buram ke transparan hanya membutuhkan waktu 0,7 detik saja.

Selain untuk menyembunyikan lensa kamera, panel kaca elektrokromik di punggung OnePlus Concept One ini juga berfungsi sebagai filter ND untuk kamera. Filter tersebut berfungsi untuk mengurangi intensitas cahaya yang terlalu terang untuk ditangkap kamera, sehingga tingkat bayangan dan highlight bisa menangkap lebih banyak detail.

OnePlus Concept One

OnePlus Concept One sendiri terinspirasi dari sportcar McLaren 720S Spider yang memiliki panel sunroof yang juga menggunakan teknologi "electrochromic glass". Dimana panel sunroof ini dapat diatur tingkat cahaya yang masuk ke dalam mobil dengan mengatur arus tegangannya.

Baca juga:
Selain itu, bodi OnePlus Concept One juga dilapisi bahan kulit dengan warna Papaya Orange khas McLaren.

Untuk saat ini, OnePlus Concept One masih berupa konsep atau prototype sehingga belum belum dipasarkan secara massal. So, apa pendapatmu mengenai konsep kamera menghilang di smartphone ini?
Indra DP
Indra DP

Tech Enthusiast. Suka berbagi pengalaman dan informasi seputar dunia teknologi.