Skip to main content

Sharp Aquos R2 Compact Resmi Meluncur, Smartphone Unik dengan Dua Notch


Sharp Aquos R2 Compact

Meskipun smartphone dengan desain layar berponi atau notch kurang diminati oleh sebagian pengguna gadget, namun hal tersebut tidak menghentikan Sharp untuk menghadirkan smartphone dengan layar berponi.

Ya!, salah satu vendor asal Jepang tersebut baru saja resmi meluncurkan Sharp Aquos R2 Compact. Berbeda dengan desain layar berponi pada umumnya, Aquos R2 Compact hadir dengan desain layar yang memiliki dua notch yang terletak pada bagian atas dan bawah.

Notch bagian atas memiliki ukuran yang kecil sebagai tempat untuk kamera depan, sedangkan notch di bagian bawah sebagai tempat untuk sensor fingerprint.

Sharp Aquos R2 Compact mengusung layar dengan panel IGZO LCD seluas 5,2 inchi beresolusi Full HD+ (1080 x 2280 pixel). Layar smartphone ini juga memiliki refresh rate 120 Hz, sama seperti layar milik Razer Phone 2.

Selain itu, layar Aquos R2 Compact juga sudah mendukung HDR10 dan sudah dilapisi dengan kaca anti gores Corning Gorilla Glass 3.

Sharp Aquos R2 Compact

Untuk sektor performa, Sharp Aquos R2 Compact termasuk smartphone flagship dengan dapur pacunya yang ditenagai oleh prosesor Snapdragon 845, GPU Adreno 630, RAM 4GB, memori internal 64GB, dan dukungan slot microSD hingga 256GB.

Sharp Aquos R2 Compact telah menjalankan OS Android 9.0 Pie. Selain itu, smartphone ini juga dilengkapi port USB Type-C, jack audio 3.5 mm, sistem audio Dolby Atmos, sertifikasi IP68 (tahan air dan debu), dan baterai 2500 mAh.

Baca juga:
Di sektor fotografi, Sharp Aquos R2 Compact dibekali dengan satu buah kamera belakang beresolusi 22,6 MP (f/1.9) dan LED Flash. Sedangkan kamera depannya beresolusi 8 MP.

Kabarnya, Sharp Aquos R2 Compact akan dipasarkan di wilayah Asia, namun belum diketahui berapa banderol harga dari smartphone dengan dua poni ini.
Indra DP
Indra DP

Tech Enthusiast. Suka berbagi pengalaman dan informasi seputar dunia teknologi.