Skip to main content

5 Speaker Bluetooth Terbaik 2020, Suaranya Menggelegar Banget!


Speaker Bluetooth

Sekarang ini sudah ada banyak merk speaker Bluetooth yang terkenal di pasaran Indonesia. Sehingga ketika kamu ingin membeli speaker Bluetooth tersebut akan kesulitan memilih produk terbaiknya.

Nah, supaya kamu nggak bingung lagi, kali ini aku akan memberikan daftar speaker Bluetooth terbaik di pasaran. Apa saja speaker Bluetoothnya? Langsung, cek saja yuk daftarnya!

1. Anker Soundcore Flare


Anker Soundcore Flare

Tak hanya memiliki suara yang berkualitas saja, tetapi Anker Soundcore Flare ini juga menghadirkan desain menarik. Dengan build quality yang apik, desain dari Anker Soundcore Flare ini seperti sebuah tower. Hebatnya lagi speaker Bluetooth ini dilengkapi fitur anti-air IPX7, yakni tahan akan air.

Supaya lebih tahan air lagi, mereka memberikan lapisan sebuah kain. Kain ini bukan sembarang kain, karena material tersebut mampu membuat perangkat cepat kering dan kedap air ketika tercelup.

Speaker Bluetooth ini punya dua varian driver aktif serta dua radiator pasif. Letak dari kedua driver tersebut ada pada seluruh sisi dari speaker ini, sehingga suaranya akan menyebar hingga 360 derajat. Tak hanya MP3 saja, melainkan kamu bisa menikmatinya untuk memutar MP4 player.

2. JBL Flip 4


JBL Flip 4

Dari seri JBL Flip, ini merupakan speaker Bluetooth buatan JBL generasi ke 4. Dibanding versi sebelumnya, JBL Flip 4 menjadi salah satu speaker Bluetooth terbaik dari berbagai peningkatannya. Selain itu, dari segi suara dan juga baterai yang dibawa JBL Flip 4 ini lebih baik dari kakaknya.

Dengan kapasitas baterai sebesar 3.000 mAh kamu bisa memutar musik menggunakan JBL Flip 4 ini selama 12 jam. Tak lupa juga JBL membekali speaker Bluetooth versi ke 4 ini dengan fitur tahan air, IPX7. Sama seperti produk Anker Soundcore Flare, JBL Flip 4 juga dilengkapi kain tahan air.

3. Harman Kardon Onyx Studio 4


Harman Kardon Onyx Studio 4

Harman Kardon Onyx Studio 4 menjadi salah satu speaker Bluetooth dengan suara terbaik dan keras yang bisa diandalkan. Suara keras yang dihasilkan speaker Bluetooth ini mampu bersaing dengan kebanyakan dari kompetitor lainnya.

Tapi sayangnya, ukuran dari Harman Kardon Studio 4 yang menjadi kakak dari Harman Kardon Onyx 5 ini ukurannya cukup besar dan bobotnya pun juga berat, pasalnya berat dari speaker Bluetooth ini lebih dari 2 kg. Jadi, kamu akan sedikit sulit untuk memindah-mindahkan speaker Bluetooth ini.

Baca juga: 4 Rekomendasi HP OPPO Murah Tahun Ini

4. Polytron PMA 9300


Polytron PMA 9300

Selain Bluetooth, Polytron PMA 9300 ini juga bisa menjadi speaker aktif. Jadi, kamu harus menempatkannya pada ruangan, karena akan ribet untuk memindahnya. speaker ini bisa menjangkau semua frekuensi dengan baik dari berbagai jenis musik, mulai dari pop hingga rock. Kualitas suara yang dihasilkan Polytron PMA 9300 ini tak berkurang juga saat digunakan untuk menonton film.

5. Ultimate Ears (UE) Wonderboom 2


Ultimate Ears Wonderboom 2

Ultimate Ears (UE) Wonderboom 2 ini hadir dengan kualitas suara yang lebih baik dari versi sebelumnya. Tak hanya itu saja, baterainya pun juga lebih baik. Buat kamu yang sedang mencari speaker Bluetooth dengan suara menggelegar cocok banget memilih produk satu ini. Sayangnya, produk speaker UE Wonderboom 2 ini belum resmi hadir di Indonesia. Tetapi kamu bisa memilih produk sebelumnya kok.

Speaker Bluetooth di atas memiliki keunggulan dan kekurangan dari masing-masing produknya. Jadi sebelum kamu memilih untuk membelinya pastikan dulu kualitasnya. Selain itu, sesuaikan juga dengan budget dan kegunaan ya, sob!

Indra DP
Indra DP

Tech Enthusiast. Suka berbagi pengalaman dan informasi seputar dunia teknologi.