Gionee S10, Smartphone Mirip iPhone 7 Plus dengan 4 Kamera dan RAM 6 GB
Mei 30, 2017
Gionee, mungkin nama brand smartphone ini sedikit kurang populer bagi pengguna smartphone di Indonesia. Namun baru-baru ini, vendor smartphone asal China tersebut sukses membuat kejutan dengan merilis smartphone terbarunya yang bernama Gionee S10 yang dibekali dengan 4 buah kamera sekaligus! masing-masing 2 buah kamera dibagian depan dan belakang.
Dari segi desain, Gionee S10 bisa dikatakan memiliki desain yang sangat mirip dengan iPhone 7 Plus. Baik di bagian belakang, terutama dari peletakan dual kamera maupun juga bagian depan benar-benar mirip dengan smartphone flagship buatan Apple tersebut.
Baca juga:
- Vivo V5s Resmi Dirilis di Indonesia, Andalkan Kamera Selfie 20 Megapixel
- Infinix S2 Pro Resmi Dirilis di Indonesia, Smartphone 2 Jutaan dengan Kamera Selfie Ganda

Dari segi spesifikasi, Gionee S10 dibekali dengan spesifikasi yang juga lumayan mumpuni. Berikut ini beberapa spesifikasi dari Gionee S10:
- Dimensi: 155 x 76.8 x 7,4 mm.
- Berat: 178 gram.
- Layar: LTPS IPS LCD 5,5 inchi Full HD (1080 x 1920 pixel), 401 ppi.
- Processor: MediaTek Helio P25 2,5 GHz.
- GPU: Mali-T880MP2.
- RAM: 6 GB.
- Memori Internal: 64 GB, slot MicroSD hingga 256 GB.
- Sistem Operasi: Android 7.0 Nougat dengan antarmuka AMIGO 4.0.
- Kamera Belakang: Dual-Camera (16 Megapixel + 8 Megapixel), Aperture f/1.8, PDAF, Dual-LED Flash, Video 1080p @30fps.
- Kamera Depan: Dual-Camera (20 Megapixel + 8 Megapixel).
- Konektivitas: 4G LTE, Dual SIM, Bluetooth v4.0, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, Wi-Fi Direct, GPS, A-GPS, microUSB 2.0.
- Sensor: Fingerprint Sensor, Proximity Sensor, Accelerometer.
- Fitur Lain: Jack Audio 3.5 mm.
- Baterai: 3450 mAh (non-removable).
- Pilihan warna: Dark Black, Indigo Blue, Primrose Green, Cherry Gold.