Skip to main content

Tahukah Kamu, Apa itu HarBolNas?


HarbolNas 2015

     Hari ini, pastinya para "netter" Indonesia sudah siap merapat di situs-situs belanja online favorit mereka untuk meriahkan HarBolNas. Mungkin kamu bertanya-tanya, apa itu HarBolNas?? HarBolNas merupakan singkatan dari kata Hari Belanja Online Nasional. HarBolNas merupakan suatu event tahunan yang rutin diselenggarakan setiap tanggal 12 Desember oleh berbagai situs belanja online atau e-commerce terkemuka di Indonesia serta mendapatkan  dukungan dari berbagai mitra kerjasama, diantaranya pihak perbankan, industri telekomunikasi, logisitik hingga media. Karena event tahunan ini selalu rutin diadakan pada tanggal 12 Desember, HarBolNas juga sering disebut sebagai Hari 1212, event ini sangat mirip dengan kampanye Cyber Monday atau Black Friday di negara-negara US seperti Amerika, Inggris, Kanada, Jerman dan juga Jepang.
     HarBolNas sendiri pertama kali diselenggarakan pada tahun 2012 oleh tujuh e-commerce Indonesia, diantaranya LAZADA, ZALORA, BerryBenka, Bilna, Traveloka, PinkEmma dan Luxola. Dan pada tahun 2015 kali ini, HarBolNas dimeriahkan oleh sekitar 130 lebih situs belanja online di Indonesia. Oleh karena itulah HarBolNas juga menjadi kampanye cyber sale terbesar di Indonesia.
     Tujuan utama diadakan event tahunan ini adalah untuk mengkampanyekan serta mengedukasi masyarakat tentang kegiatan belanja online dengan mudah dan nyaman serta mengembangkan dunia industri e-commerce di Indonesia. Dalam hari belanja online nasional tersebut berbagai situs online terkemuka memberikan diskon secara besar-besaran di berbagai produknya guna menarik minat masyarakat Indonesia untuk berbelanja online.
     Meskipun jatuh pada hari ini tanggal 12 Desember, di beberapa situs belanja online sebenarnya sudah memberikan promo dan diskon besar-besaran sejak tanggal 10 Desember kemarin. Jadi, tunggu apa lagi, mumpung masih belum terlambat. Buruan hunting barang-barang incaran kamu dengan diskon yang besar dan juga mari kita sukseskan Hari Belanja Online Nasional tahun ini sebagai bentuk majunya cara berbelanja masyarakat Indonesia serta meningkatnya kepercayaan terhadap bisnis e-commerce di Tanah Air.
Indra DP
Indra DP

Tech Enthusiast. Suka berbagi pengalaman dan informasi seputar dunia teknologi.